Renungan Hati

Minggu, 31 Oktober 2010

Oleh: Najib Ali

Keberhasilan dalam menggapai cita
Tak lebih indah dari mimpi kita
Tlah kau lalui masa terakhirmu
Tuk kembali pada masa permulaan

Dalam kehidupan ini
Biarlah berjalan dengan semestinya
Ada duka dan suka cita
Angkatlah tanganmu dengan penuh harap
Sebab, engkaulah yang berjasa
Pada dirimu sendiri

Janganlah ada tujuan lain
Kecuali untuk-Nya
Rebahkanlah dirimu dalam angan-Nya
Sucikan debu yang melekat dalam kalbu
Sebab, itu adalah awal keabadian
Yang nyata

#

Ketika engkau sedang lupa
Tiadalah yang lebih indah kecuali kelupaan
Di siram dirimu dengan ingat
Tidaklah engkau akan ingat
Sesungguhnya engkau telah sadar
Walaupun sesaat
Karena engkau punya tujuan
Hanya engkaulah yang slalu kalah
Andaikan enkau mau melawan
Pastilah enkau akan menang

#

Aku tak tahu apa yang ia fikirkan
Tapi aku tahu apa yang ia lakukan
Mungkin kalau aku tidak sedikit
Terpengaruh apa yang mereka katakan
Pasti aku akan mengecap
Kalau itu kebenaran
Ini adalah satu misteri
Yang harus aku pecahkan
Untuk menjatuhkan satu pilihan
Dia ataukah dia yang disana
Tapi aku bertanya
Adakah insan yang jauh dari kesalahan

#

Apa yang akan kau katakan
Adalah apa yang akan kau terima
Jika engkau ingin memilikinya
Maka, janganlah engkau katakan
Sebab, pabila enkau katakan
Maka, dialah yang memilikimu
Terkadang menjadi sahabat
Dan terkadang menjadi musuh
Hendaknya engkau menjaganya
Sebab, itu lebih baik bagimu

#

Ini adalah salah kami
Andaikan kami tidak menganggap sederajat
Pastilah aku akan menungggu
Sebab, kamilah yang butuh
Tidak bisa kita menegur beliau
Kecuali mereka yang sama
Sesungguhnya, prasangka itu sia-sia

#

Hidupmu tidak akan lama
Begitu juga apa yang ada padamu
Tapi kenapa kau gunakan
Kesempatan ini untuk kesenanganmu….......?
Sungguh engkau budak yang diperbudak
Tidakkah kau lihat pekuburan….................?
Yaitu tempat masa depan
Adakah yang tersisa untukmu
Ketika kau masuk didalamnya
Maka, semua yang kau miliki
Tak dapat menebusnya
Jadi hinalah engkau
Di hadapan segalanya

#

Sunyinya suasanamu
Gelapnya warnamu
Membuat aku tidak mengerti
Engkau pernah mencelakakanku
Dan kau pernah menolongku
Tapi apakah yang perlu diherankan.......?
Engkau ada,
Dan apa yang kau bawa nyata
Dengan manja aku bertanya
Mungkin engkau akan berkata
Inilah saya................!

#

Aku pasti mati
Engkaupun juga
Hanya dia yang tidak
Setelah itu yang ada
Hanya siksa dan ni’mat
Tapi aku heran
Mengapa mereka tidak menghargainya
Bahkan mereka berkata
Ini adalah akhir perjalanan
Padahal inilah awal keabadian

#

Suatu hari aku bertemu
Dengan seorang teman
Ku ajak dia bercerita dan tukar pengalaman
Pada waktu yang bersamaan
Kami merasa
Seperti mendapatkan sesuatu yang baru
Lalu kusalami dia
Dan pergi meninggalkannya
Tapi aku merasa
Ada yang ku bawa darinya

#

Pernah temanku berkata
Ini bukanlah kebiasaan
Melainkan keni’matan
Cobalah ...................
Ku hisap sebatang rokok
Oi ....... benar-benar ni’mat
Tetapi tetanggaku bertanya
Apa yang kau hisap........?

#
Jangan kau bicara
Aku takut mendengarnya
Apa kau lupa..........?
Dulu aku yang kena
Kamu ini banyak bicara
Tapi tak ada buktinya
Sudah cukup aku mau muntah

#

Ya Allah ................
Besok aku akan berperang melawan musuh-Mu
Sebenarnya aku tidak takut mati
Karena mati adalah surga bagiku
Tapi yang aku kwatirkan adalah
Jika aku hidup dalam peperangan
Maka, biarkan aku berjalan dengan-Mu

#

Ketika aku berbuat salah
Hatilah yang memberontak
Dan hatiku bisa tenang
Kalau aku berbuat kebenaran
Sesungguhnya kebenaran yang nyata
Adalah hati nurani
Pabila, kau ingin benar
Maka, ikutilah kata hatimu

#
Aku coba untuk berubah
Mencari jati diri dalam dunia ini
Semuanya hanya ilusi
Tak pernah aku melihatnya
Diriku semu.............
Siapa saya...............?
Hanya seserpih debu yang hina
Tapi itulah jati diri

#

Ya....... Allah..........
Mungkin engkau bosan
Memberi sedikit ampunan
Pada hamba yang slalu kalah
Tapi aku minta kali ini saja
Untuk mengampuniku
Dan kalau aku meminta lagi
Janganlah ada pintu tertutup
Sebab, aku adalah pengemis
Yang selalu mengemis dihadapan-Mu

#

Dulu aku punya cita-cita
Sekarangpun masih
Lama aku ingin mewujudkannya
Tapi sayang...............
Sudah ada yang baru dalam benakku
Dan mungkin
Inilah penyebab dari kegagalanku
Oh hasrat..................!
Kenapa kau slalu datang...........?
Dan kenapa aku tak pernah bimbang ?

#

Orang yang baik
Slalu dipandang baik
Dan orang yang buruk
Slalu dipandang buruk
Bila yang satu melakukan keburukan
Di anggap itu ketidaksengajaan
Bila yang lain berbuat kebaikan
Di anggap itu kekeliruan
Alangkah hebatnya pandangan kita !

#

Terkadang apa yang kita lihat
Jauh dari kebenaran
Seperti masa depan yang pasti
Kita alami
Kelihatannya sepi
Tapi lebih dari sekedar dunia

#


Kau merasa seperti anak kecil
Yang sdang bermain
Kadang kau merasa
Dirimu adalah orang dewasa
Dan juga kau menganggap
Dirimu sudah tua

#

Aku benci “ketika”
Diriku tak menerimanya
Saat itulah bagian diriku meninggalkanku
Kebencian yang tak beralasan
Tak ada artinya di bandingkan
Dengan keutuhan diriku

#

Ketika aku dihadapkan
Pada dua Mas’alah
Dan aku tidak dapat memutuskannya
Maka, saat itulah
Hati ini terunggulkan

#

Lama aku menanti
Tapi tak kunjung datang
Sekiranya aku bosan
Malah datang bergantian
Namun aku sungguh bahagia
Terkadang kau datang
Pada waktu yang tepat

#

Bila alam akan
Mengungkap segalanya
Maka, belajarlah darinya
Dengan keimanan
Yakinkan dirimu ada
Dan bandingkan dengan segala yang nyata
Maka, akan kau temukan
Dari ada dan tidak ada
Adalah bukti yang nyata

#

Kita hanya mempunyai satu jiwa
Dan dunia mempunyai banyak jiwa
Tapi, bila jiwa sudah mengembara
Maka, dunia akan takluk padanya

#

Aneh…………
Penantian begitu lama kita rasakan
Tapi apa yang tidak kita inginkan
Malah datang bergantian
Sekarang aku tahu
Sesuatu yang terjadi
Tanpa direncanakan
Adalah suatu kebetulan

#

Keinginan adalah
Pembunuh segala impian

#

Ada satu kesamaan
Antara orang pintar dan orang bodoh
Yaitu sama-sama tahu
Pertama tahu dan juga benar
Kedua tahu tapi tidak benar

#

Ketika nafsu menguasaiku
Betapa bisa aku membohongi diriku
Dan tiadalah petunjuk bagi hati
Yang ditutup hidyahnya

#
Aku adalah orang terikat
Yang suatu saat akan sadar
Tentang keterikatanku
Dan kebebasanku
Di luar keterikatanku adalah dosa
Sesungguhnya
Kebebasan yang seluas-luasnya
Ada dalam keterikatanku

#

Dalam diri kita
Telah tertulis apa yang sudah
Dan akan terjadi
Dan kita tidak bisa merubahnya
Kecuali yang dapat berubah
Tapi Do’a dan usaha
Adalah jalan yang sempurna

#

Bila kau susah
Itu hanya untuk sementara
Dan bila kau bahagia
Itu adalah hampa
Susah dan bahagia adalah lawan
Yang saling membutuhkan
Pabila mereka ada
Maka, nyatalah hidup kita
#
Alu ingin bertanya
Kecintaan macam apa yang membuat
Mereka mencurahkan seluruh perhatian
Pada dia yang memberi
setengah perhatian
dan berakhir dengan biasa-biasa saja

#

Aku tidak pernah berfikir
Untuk berkata-kata
Tapi perkataanku kali ini
Adalah hak
Sesungguhnya nafsu itu musuh yang nyata

#

Dalam diriku
Ada dua macam cinta
Cinta yang membawa kesempurnaan
Dan cinta yang membawa penderitaan
Pertama cintaku karena dia
Kedua cintaku karena aku dan kamu

#

Para pengagum
Hanya mencintai dirinya saja
Mereka mendapat separuh dari cintanya
Dan bahkan tidak ada
Tapi, mereka masih bisa
Tersenyum dan tertawa

#

Aku iri padamu
Karena kehidupan tidak memberiku
Aku sadar keadaan yang membuatbegitu
Tapi aku bangga pada diriku
Masih ada orang yang iri padaku

#

Aku cukupkan diriku
Dengan yang ada di sekitarku
Hingga aku merasa
Akulah yang paling kaya

#

Keindahan yang kau tampakkan
Tak bisa menutupi keburukanmu
Sebab, kebenaran yang terpendam
Suatu saat akan nampak
Dari kegelapan

#

Tak lagi kudengar suara
Yang hatiku risih mendengarnya
Kuharap diriku
Mampu menerimanya
Bila datang masanya

#

Aku tidsak dapat mengeluh
Karena perbuatanku
Dan Siksa-Mu padaku
Adalah kasih sayang-Mu

#

Untuk hidup
Kita butuh kehidupan
Dan untuk mati
Kita butuh kamatian
Janganlah sok
Dengan hidup dan matimu

#

Slalu saja kulihat
Orang yang selamat karena diam
Dan aku yaqin
Tiada keselamatan bagi orang
Yang macam-macam
#

Bila kau buta
Cukuplah dengan meraba
Dan pabila kau melihat
Pandanglah dengan seksama
Dari ada dan tidak ada
Sudah cukup sebagai bukti

#

Seperti tak terbatasnya
Ungkapan yang terpendam dalam jiwa
Adalah ilmu pengetahuan
Yang keduanya merupakan
Jangkauan dalam imajinasi
Penembus batas

#

Yang kubenci
Pada diriku adalah
Jika seseorang membuatku salah tingkah
Dan hati merasa senang
Untuk dipuji

#

Pada kemalasan aku berkata
Tiada tempat bagi dirimu
Dalam diriku
Sampai engkau bosan
Dan meninggalkanku

#

Ada satu jalan
Untuk mencapai keindahan
Ya’ni keserasian antara hati dan jiwa

#

Jika mata mersa berat
Untuk terjaga
Kuberikan hak padanya
Untuk terpejam
Hingga dia merasa nyaman
Untuk terjaga

#

Penyair hidup
Karena syairnya
Jika syairnya mati
Matilah dia

#

Isykal adalah
Ketidak fahaman di sertai
Dengan sedikit pengertian

#

Andaikan fikiran kita
Tidak terpilah-pilah
Pasti pendapat kita sama

#

Kejelekan seringkali
Di jadikan alasan
Dan kebaikan seringkali
Di banggakan

#

Bila kau resapi kenakalanmu
Kau akan mendapatkannya
Tak lebih dari ibadah

#

Setengah dari keni’matan yang hilang
Adalah jika kesenangan
Terlalu dikekang

#

Suatu waktu
Kau acuhkan perasaanku
Tuk tentramkan jiwaku

#

Biarlah tanganmu tetap terangkat
Walau untuk dibawah tiada apa
Sebab, yang jatuh dari langit
Lebih baik dari yang jatuh dari bumi

#

Terkadang kebenaran
Masih kalah dengan perasaan

#

Ku ingin kesadaranmu
Terbebas dari segala ikatan
Dan mampu meraba satu impian

#

Kata-kata adalah abadi
Walau di ucapkan cepat berlalu
Tapi membekas selamanya
#

Bila setiap perkataanku
Tiada bukti
Betapa banyak kebohongan
Yang aku gemborkan

#

Letakkan pandanganmu
Ke segala arah
Dan lihat dari sisi masing-masing
Akan kau fahami sesuatu
Yang jauh dari bumi

#

Apa yang tak tampak
Pada siangt hari
Akan diperlihatkan
Pada malam hari

#

Bagaimana bisa
Mata ini terjaga
Bila perutku penuh dengan makanan

#
Tidakkah aneh
Bila aku slalu memilih
Yang berat untuk kesenangan
Atau sekedar untuk kesombongan

#

Kau tak perlu kemana-mana
Untuk mencari sebuah pengertian
Di bawah tempat kakimu berdiri
Ada jawaban tersembunyi

#

Untuk memberi
Jangan melihat atau bertanya
Tapi rasakan kesejukan hati penerima

#

Pembohong yang paling besar
Adalah diri sendiri

#

Ta’jub itu
Sebagian dari kebodohan

#

Kau takkan mampu
Menyampaikan sesuatu apapun
Pada mereka
Sebelum kau berbicara dengan jiwanya

#

Berjalanlah di jalan ini
Dan terus berjalan
Lalu, menyatulah dengan alam
Dan akan kau temukan
Kedamaian yang meliputi

#

Sesuatu yang makin cepat
Kita rasakan
Adalah akhir dari perjalanan

#

Bukanlah dia
Yang dikatakan teman
Yang lari di saat kita kesusahan

#

Sebenarnya….
Perkataan kami sama
Hanya gaya dan bahasanya
Yang beda

#

Terkadang apa yang kita faham
Jauh dari kebenaran

#

Kau butakan matamu
Untuk tidak melihat yang tampak
Dan kau tulikan kupingmu
Untuk tidak mendengar suara
Sesungguhnya engkau
Adalah orang buta dan tuli

#

Kematian adalah
Kehidupan abadi

#

Cinta adalah kesengsaraan
Yang membawa kehidupan
Dan kematian
#

Kau akan mendapatkan kebahagiaan
Setelah kau mampu
Menikmati penderitaan

#

Bahkan makhluk disana pun
Masih kala dengan dia
Alangkah hebatnya kita
#

Kehidupan tidak akan
Memberimu apa-apa
Kecuali setelah kematian
Maka berterima kasihlah pada nya
Untuk kehidupan nyata

#

Kau harus tahu
Bahwa langitpun
Merasa perlu melukisan
Kesedihan dan kebahagiaannya

#

Seorang pemabuk
Akan menganggap dirinya pemabuk sejati
Setelah dia menghabiskan minuman-minumannya

#

Wahai para pemabuk
Beri aku seguci arak
Dan akan aku nyanyikan lagumu
Bersamamu angin lalu

#

Orang gila
Takkan kehabisan lagu
Untuk di nyanyikannya

#

Kebahagiaan orang kecil
Dan kesedihannya
Mampu kita lihat dengan mata
Karena tidak ada ukuran apapun
Yang menutupi keduanya

#

Kebohongan akan selalu di ikuti
Dengan kebohongan yang lain
Sampai dia menjadi
Kebenaran yang terungkap
#

Kejujuran akan membawamu
Selalu dalam kebenaran
Walau kegetiran yang kau rasakan

#

Ketidak tahuanmu
Akan dirinya
Yang menjadikanmu hamba
Akan semakin menjauhkanmu
Dari-nya

#

Kubebaskan setiap unsur dari diriku
Agar mampu aku cerna
Bagian dari kebebasanku

#

Kenikmatan belajar
Hanya mampu aku rasakan
Bila kau mencari pengetahuan
Dengan kesadaran

#

Bila kau tak pernah
Melihat ataupun mendengar sesuatu
Yang tak dapat kau katakan
Dan kau merasakannya
Sesungguhnya
Sesuatu yang agung
telah kau dapatkan

#

Pada waktu tertentu
Aku terbebas dari ikatan
Dan pada waktu yang lain
Aku terikat dalam kebebasan

#

Aku rindukan
Suasana pagi dan senja hari
Sebab pagi adalah kesejukan hati
Dan senja adalah ketentraman jiwa

#

Ada tiga kedamaian
Dalam diriku
Pertama ketika aku dalam kesendirian
Dan menyatu dengan alam
Kedua ketika aku menyebut
Asma-asma-Nya
Ketiga ketika aku membaca
Firman-firman-Nya

#

Perbedaan
Antara orang tua dan muda
Adalah terletak pada pengalamannya

#

Kelemahan seseorang
Ada pada semangat dan kemalasanya

#

Kau perlu menghibur dirimu
Walaupun kau tahu
Apa yang akan terjadi
Setidaknya dirimu merasa
Bahwa engkau masih
Dapat tertawa

#

Ada tiga kedamaian
Dalam diriku
Pertama, ketia aku dalam kesendirian
Dan menyatu dengan alam
Kedua ketika aku menyebut
Asma-asmaNya
Ketiga ketika aku membaca firman-firmanNya

#.

Perbedaan
Antara orang tua dan muda
Adalah terletak pada pengalamannya

#.

Kelemahan seseorang
Ada pada semangat dan kemalasannya

#.

Kau perlu menghidur dirimu
Walaupun kau tahu
Apa yang akan terjadi
Setidaknya dirimu merasa
bahwa engkau masih
dapat tertawa

#.

Kedekatan tanpa rasa kasih sayang
Telah menjauhkan segalanya
#.
Tak akan kau temukan kedamaian
sebelum jiwamu kembali

#.

Untuk memberi
Tak perlu menimbang atau mengukur
Tapi untuk menerima kau harus berfikir atau bersabar

#.

Kau tak akan mampu
Mengurai pengetahuan
dengan sepenuhnya
dan pengetahuan
tak akan memberimu apa-apa
kecuali sedikit darinya

#.

Kebisuan alam semesta terlalu nyaring dipendengaran kehidupan
Bila kau mampu
Memahami kebisuanya
Dirimu tak akan jauh
Dari jantung kehidupan
#.
Tuhan ada di mana-mana
Dia tak terbatas dalam ruang dan waktu
Tapi bila engkau mampu memahami alam
Dan menyalangkan matamu dalam ketinggiannya
Maka engkau akan menemukan Tuhan

#.

Keadilan adalah
Seberkas cahaya

#.

Kejahatan adalah
Bentuk dari jiwa yang lapar

#.

Bila semua manusia berkata ”Ya”
Maka katakanlah ”Ya”
Pun bila mereka berkata ”Tidak”
Maka katakanlah ”Tidak”
Sebab itu adalah kebenaran
Bukankah mustahil
Bila mereka bersepakat untuk berbohong

#.

Aku bertanya pada temanku
Mengapa perjalanan pulang
begitu cepat kita rasakan
Dibanding awal perjalanan
dan dia menjawab,
sebab jiwamu telah sampai diawal perjalananmu

#.

Seorang pastur berkata ;
Yesus adalah Putra Tuhan
dan Maryam adalah Ibunya
lalu aku berkata padanya ;
siapa kamu ……?

#.

Pendusta
Akan tetap dianggap sebagai pembohong
Walaupun dia mengatakan suatu kebenaran
yang patut dikasihani
Adalah mereka yang mencari kebesran
Dengan menghinakan dirinya

#.

Alangkah bodohnya mereka
Yang berkata ”dia gila”
Pada orang gila
#.
Takkan kau pahami rahasia malam
Dalam kepulasan tidurmu

#.

Dalam diri seorang tuapun
Masih ada sifat kekanakan

#.

Kau beri aku setengah kepercayaan
Dan juga sepenuhnya keraguan
Lalu kau menyuruh aku memilih
Dan aku tidak memilih keduanya
Sebab, keduanya tidak berbeda.

#.

Dunia tak begitu luas
Dibandingkan dengan pengalaman kita
Pun tak begitu besar
Dibandingkan kemampuan kita
Sesungguhnya sesuatu yang terkecil
Dalam diri kita adalah
Sesuatu yang terbesar dalam dunia

#.

Keterbatasan kata-kata
Menjadikan sebuah gagasan
Tak mampu diungkapkan tapi sebuah keindahan
Dapat kita rasakan
Dalam kebisuannya

#.

Akan datang semua yang kau lihat
Bila tiba masanya
Ku harap engkau
Tak mengeluh ataupun merintih
Bila itu terjadi
Sebab, itu adalah cobaan bagi dirimu

#.

Hari esok tak akan lebih baik
Dari hari ini
Keculai kau melakukan lima perkara

#.

Suatu kali
kami berkumpul untuk suatu
Kewajiban dan kebanggaan

#.

Biarlah semua orang berkata
Dan engkau mendengarnya
Dan kau akan dapat kesimpulan
Dari perbedaan yang ada
Sebab, kesadaran mu mendengar
Dan memahami sesuatu yang sama

#.

Seseorang yang kau anggap musuh
Dialah musuhmu
Dan seseorang yang kau anggap teman
Dialah temanmu

#.

Bahasa
Yang paling indah adalah bahasa alam

#.

Suara hati
Adalah ungkapan kehidupan

#.

Untuk suatu permulaan
Harusku korbankan hidupku
Walau pada akhirnya
Aku menuai kegagalan
Tapi dari itu
Aku mendapatkan kehidupan baru

#.

Dulu aku berfikir
Bahwa kehidupan
Tidak memberiku apa-apa
Tapi setelah aku menjauhinya
Aku tahu
Betapa indah kehidupan itu

#.

Menyampaikan pengertian
Itu lebih mudah
dari pada membuat sebuah pengertian

#.

Aku tidak ingin sekedar di baca
Tapi lebih dari orang
Membaca diriku

#.

Semua yang terjadi
pada masa lampau
akan kembali terjadi
pada masa sekarang
dan yang akan datang
dengan bentuk yang berbeda

#.

Syair adalah
Sebuah gagasan
Yang diungkapkan
Dengan kesadaran kata-kata

#.

Seni adalah
Sebagian dari kecantikan jiwa

#.

Aku merasakan
Ada perbedaan pada setiap tempat
Yang aku tempati
Pada sisi masing-masing
Yang mereka miliki

#.

Terkadang kita harus menghindar
Dari masyarakat
Untuk sesuatu penyesuaian
#.

Dia yang tidak dengan kesadarannya
Telah memahami dirimu
Tidak akan menangkap
Sesuatu yang istimewa dalam dirimu

#.

Kudapatkan semua ini
Dengan membaca orang-orang terdahulu
Lalu aku biarkan
Menjadi sesuatu

#.

Berkhayal
Itu lebih baik dari pada
Menunda pekerjaan

#.

Dalam diri kita
Tidak ada kebenaran sepenuhnya
Sebab masih banyak kebenaran
Pada diri yang lain

#.

Malu itu
Nama lain dari kebenran

#.

Keunggulan para penyair
Bukan terletak pada
Syair ataupun gubahannya
Tapi lebih pada kemampuan
Mengungkapkan sesuatu

#.

Untuk mewujudkan sesuatu
Harus datang dari kehendak sendiri
sebab kehendak yang lain
Hanya mampu memberi dorongan
Dan yang lain lagi menentukan

#.

Yang paling
Ku kagumi di dunia ini
Adalah para wanita

#.

Ketika semua orang
Mulai berkata tentang diriku
Aku muak dengan mulut mereka
Dan ketika tiada satupun
Dari mereka yang bersuara
Aku merasa rindu dengan pujian-pujiannya
Ternyata….
Aku adalah manusia
Yang rindu dengan pujian
Tapi ini lebih baik dari pada
Mengharapkan pujian

#.

Penilaian orang terhadap dirimu
Tidak akan pernah berubah
Dengan perubahan yang kau ciptakan

#.

Aku tidak pernah melihat
Hal yang paling buruk
Akibat cinta yang berlebihan
Keculai kesesatan

#.

Bila ada keinginan
Maka lakukan apa yang harus dilakukan
Atau kau akan mencari penyesalan

Bila kau melihat seseorang menghina orang lain
Sesungguhnya engkau telah melihat
orang yang menghina
Dirinya senidiri

#.

Sering kali aku merasa
Diacuhkan, mana kala
Aku butuh perhatian

#.

Aku melihat
Bukan satu rumah
Yang merasakan kebahagiaan
Dalam satu desa
Ketika yang satu membuat suatu perayaan

#.

Bukankah yang dulu menjadikan
Penyesalan telah berubah
Menjadi kenangan manis bagimu….?
Kau tak merasa
Bahwa sebagian dari kebahagiaanmu
Muncul dari penyesalanmu

#.

Pengetahuan
Akan berubah namanya
Menjadi namamu
Jikalau dia dengan rela
Merangkul dirimu

#.

Apa yang kau lepas
Dari sebagian hakmu
Akan kembali padamu dengan melimpah
Dan bukanlah pengganti
Itu lebih baik dari yang telah hilang.

#.

Wahai para pemabuk
Beri aku seguci arak
Dan akan aku nyanyikan
Lagu-lagumu
Bersama angin lalu

#.

Pecamkan matamu
Atau kau akan binasa
Dalam pandangan matamu
Sesungguhnya padangan matamu
Adalah racun berbisa,

#.

Sedikit sekali yang berani mencintai
Karena mencintai berarti mengorbankan segalanya
Tapi, bukankah itu tidak ada artinya
Di bandingkan dengan cinta

#.

Merenung dalam kesendirian
Dan memahami rahasia alam
Itu jauh lebih baik dari sekedar
Mencari pengalaman

#.

Orang terdahulu lebih suka diam
Ketimbang berbicara
Tapi sebaliknya,
Orang sekarang lebih suka bicara
Ketimbang diam
Alangkah bijaknya orang terdahulu
Dan alangkah bodohnya orang sekarang

#.

Bila kita sudah mencapai inti kehidupan
Maka kita akan terbebas
dari kemanusiaan

#.

Orang kaya memiliki jiwa miskin
Orang miskin mempunyai jiwa kaya

#.

Kita tidak bisa menjauh dari kehidupan
Dengan tinggal bersamanya
Dan kita tidak bisa mengingkari kematian
Setelah berada dalam pelukannya
Maka jadikan kehidupan dan kematianmu
Sebagai tujuan

#.

Aku tidak membenci orang kaya
Karena aku miskin tapi kekayaannya yang membelenggu
Aku tidak membenci orang miskin
Karena aku kaya
Tapi kemiskinannya yang membelenggu

#.

Pujian adalah celaan
Bagi mereka yang dengki
Dan sebaliknya
Celaan adalah pujian
Bagi mereka yang dibenci

#.

Kebanyakan orang melihat
Pada siapa yang mengatakan
Tapi bukan pada apa yang dikatakan

#.

Kamu tidak bisa menutupi
Kekuranganmu dengan kelebihanmu
pun juga kelebihanmu dengan kekuranganmu

#.

Orang yang tidak mau
menerima kebenaran
Atau malu mengakuinya
Adalah orang angkuh

#.

Orang yang sombong
Adalah orang tuli dan buta

#.

Syair itu seperti alam
Yang bila kita memahaminya
Hanya akan ada keta’juban
Dalam hati kita

#.

Kebenaran seorang wanita
Ada dalam kebisuannya

#.

Polotikus adalah
Penipu ulung

#.

Mereka menganggapku aneh
Karena tidak seperti mereka
Tapi menurutku merekalah yang aneh
Karena menganggapku begitu

#.


Bangsa yang paling bejat
Adalah mereka yang tangannya penuh
dengan darah para Nabi

#.

Kebenaran seorang Wanita
Bukan terletak pada tampak
Tapi, pada yang tersembunyi

#.

Aku salah bila melakukan tindakan
dan akupun salah bila tinggal diam
lalu apa yang harus aku lakukan……?

#.

Seseorang takkan dapat dewasa
Sebelum merasakan jatuh cinta

#.

Hanya pecinta yang dapat merasakan
Panjang dan cepatnya malam

#.

Jika kematian adalah jalan satu-satunya menuju keabadian
Maka biarkan aku mati di awal kehidupan.
#.

Satu kata bisa membuat orang binasa

#.

Agama memberi jalan untuk menuju keabadian

#.

Negara yang kuat akan menindas negara yang lemah.

#.

Setiap adat berbeda-beda
sesuai dengan orangnya
dan kita yang hidup sekarang ini
tidak bisa merubahnya
sebelum mati seratus kali.

#.

Sesuatu yang dilakukan
dengan tanpa didasari agama
akan menjadi kesesatan yang nyata

#.

Mereka yang buta dan tuli
melihat dan mendengar dari kejahuan

#.

Kemasyhuran seseorang
telah membohongi banyak orang

#.

Bagaimana bisa aku mentaati
hukum buatan manusia
sedangkan hukum Tuhan
masih sering aku langgar

#.

Apa yang tak bisa dikerjakan
pada waktu luang
akan mampu diselesaikan
pada waktu terkekang

#.

Sebagian orang
membunuh untuk hidup
dan sebagian lagi
memilih mati ketimbang hidup
#.

Yang paling bodoh
diantara kita adalah
dia yang berkata “Aku adalah orang pintar”

#.

Bukankah aneh
bila kita meminta hujan di musim kemarau
dan meminta panas di musim hujan

#.

Orang yang banyak mengeluh
adalah orang yang malas

#.

Sesuatu yang berlebihan
akan berubah namanya
menjadi kebalikannya

#.

Duka citamu takkan lama
begitu juga suka citamu
bila yang satu bosan
yang lainpun akan datang
#.
Aku merasa aneh terhadap diriku
karena tidak memahamiku
pada keinginan dan impianku
pada pikiran dan pendapatku
pada keyakinan dan kebenaranku

#.

Jangan tanya kebaikanku
pada temanku
tapi tanyalah pada musuhku
dan jangan tanya kejelekanku
pada musuhku
tapi tanylah pada temanku
maka kau akan menemukan kebenrannya

#.

Setiap orang berbeda
dan yang membedakannya adalah
keinginan dan cita-cita

#.

Bahkan para penipupun
membenci para penipu yang lain

#.


Sungguh bodoh mereka yang mengatakan
“Gila” pada sigila dan “Waras”
pada yang waras

#.

Aku tahu
kalau kehidupan itu adil
tapi kenapa baru sekarang
aku menyadarinya

#.

Aku merasa malu
bila mengingat kesalahan lau
seakan-akan aku mengulangi
kesalahan itu

#.

Ketika aku berada
diantara orang bayak
jiwaku merasa sendiri
dan diriku dapat mengembang
ketika jiwaku kembali

#.

Aku melihat
bahwa pagi adalah kelahiran
dan siang adalah kehidupan
serta malam adalah kematian

#.

Tahukah engkau
bahwa tinggi dan rendah
adalah sama dalam kesamannya ?
sebab, mereka merupakan
perwujudan dari diri yang lain

#.

Dunia itu
hijab bagi sesuatu yang indah

#.

Seseorang dapat bebas
dalam kebebasannya
bila dia sudah terikat
dengan keterikatannya

#.

Si kaya dan Si Miskin
keduanya tak lebih tinggi
dan tak lebih rendah dari
dari yang lainnya
sebab mereka sama
dalam satu pandangan

#.

Tidak ada
yang tidak berguna
dari sebuah perdebatan

#.

Aku lebih suka
memandang sesuatu dari kejauhan
dibanding memandang dari dekat sebab. apa yang tak tampak
dari dekat, akan mampu
aku lihat dari kejauhan

#.

Kebaikan menutupi kejelekan kadang kala
tapi kejelekan
menutupi kebaikan sama sekali

#.

Bila keberanian kau tampakkan
pada dia yang lemah
maka bersiaplah untuk hidup
tapi bila keberanian kau tampakkan
pada dia yang perkasa
maka bersiaplah untuk mati
sebab, peperangan telah dimulai

#.

Aku lebih suka
melakukan kebaikan
diantara orang-orang yang takku kenal
dibanding aku melakukannya
diantara otang-orang yang kukenal

#.

Manusia telah dijadikan Allah
dengan sedemikian rupa
sehingga mereka
harus menangis dan tertawa

#.

Andaikan aku takbanyak bicara
pasti kebenaran yang kubawa
tidak sia-sia

#.

Baik dan buruknya seseorang
akan tampak
setelah dia mati

#.

Orang-orang di desaku
terlalu serakah dengan hidupnya
sampai dirinya sendiripun
tak dibiarkan meni’matinya
memang itulah adat kami
selalu bersiul ketika berbungan
dan meludah ketika marah

#.

Masyarakatku yang bodoh
sudah jauh kita dalam kesesatan
apakah masih mau diteruskan.
sudah ….. cukup smapai di sini
mari kita menuju kemenangan

#.


Penyesalan berarti melakukan kebenaran
maka kita harus berani mengatakannya
atau dia akan berubah menjadi siksaan
sebab penyesalan adalah kelurusan jiwa

#.

Seorang Ibu
mampu memahami diri kita seutuhnya
tapi tak satupun diantara kita
yang mampu menyelami kedalaman jiwanya.

#.

Tidakkah aneh
bila aku lebih menyukai kesendirian
dibandingkan dengan keramaian
banyak orang mengira bahwa kesendirian
begitu menakutkan,dan sebaliknya bagiku menyenangkan
sebab di dalam kesendirian
ada hubungan yang indah
di mana aku dan diriku
bersua dalam suatu perjamuan
aku mereka mereka takut
dengan bayangan dan diri mereka

#.

Kematian akan lebih indah
jika aku mati
dalam peperangan
#.

Inti dari kehidupan adalah hati
inti dari kematian
adalah hati
dan inti dari keduanya
adalah hati

#.

Mereka yang lebih tinggi
diantara kita
tidak menganggap keberadaan kita
hingga hak yang semestinya
mereka berikan
dibiarkan menjadi milik mereka

#.

Kedamaian
tidak ada dimana-mana
kedamaian hanya ada di dalam hati
sebab hatilah yang merasa

#.

Hubungan yang paling indah
adalah hubungan antara diriku
dirimu dan diri-Nya
#.

Mengapa kita
lebih percaya pada penglihatan
dan pendengaran kita
ketimbang naluri
dan perasaan kita ?

#.

Segala sesuatu
akan menjadi lebih berharga
mana kala jiwa kita
merasa butuh padanya

#.

Kebanyakan orang lebih percaya
pada apa yang telah terjadi
dibanding dengan kebenaran
yang diam

#.

Tak akan
kita temukan kesepakatan
sebelum membuka diri
untuk semua
#.

Terlalu picik bila kita
mempertahankan suatu pendapat
dengan mengacuhkan pendapat yang lain.

#.

Seseorang yang berjiwa besar
suatu saat akan menemukan jalannya
dan mampu mencapai keberhasilan

#.

Sungguh menyakitkan
untuk menjadi diri sendiri
tapi bila itu tejadi
engkau adalah manusia sejati

#.

Bila kita memahami arti kehidupan
maka diantarj kita
tidak akan ada yang hitam
tapi itulah kehidupan
sulit dipahami dan dimengerti

#.

Kebencian
adalah kesendirian yang menyakitkan

#.

Keindahan
adalah sesuatu yang agung
yang berada di dalam jiwa

#.

Temukan jati dirimu
maka, engkau akan hidup
dalam kehidupanmu

#.


Seseorang yang hidup
dalam khayalannya
akan mati dalam kesdarannya
sesungguhnya kenyataan
tidaklah sama seperti bayangan

#.

Kesabaran bukanlah berarti
tinggal diam
tapi kesabaran adalah melakukan tindakan
#.

Seorang seniman
mempunyai dua kebebasan
kebebasan dalam berfikir
dan kebebadan dalam mengekspresikannya

#.

Kelebihan dan kekurangamu
hanya mampu dilihat dan didengar
oleh mata dan telingan
orang lain

#.

Semua yang terjadi
didalam kehidupan ini akan menjadi sesuatu yagn indah
di akhir hayatmu

#.

Manunda berarti
kehilangan kesempatan

#.

Mimpi adalah bayangan
yang tak mungkin menjadi kenyataan
#.

Wanita itu sulit di tebak !
mungkin hari ini dia berkata ”Iya”
tapi bisa jadi hari esok berkata ”Tidak”
memang itulah wanita
sulit dimengerti

#.

Untuk kesepakatan
kau harus mengalah
dan aku harus menunda

#.

Aku berfikir
untuk tidak tinggal diam
ketika melihat kemungkaran
tapi aku juga berfikir
Pada diriku dan sekelilingku
bila aku melakukan tindakan

#.

Coba kau katakan
apa yang kau tahu
maka ada yang akan mendengarkannya
sebab kau mampu mengurai kehidupan
dengan suara hatimu

#.

Wartawan tak ubahnya
pembual dan penggosip

#.

Keyakinan adalah
kebenaran yang mutlak

#.

Bila aku mengatakan sesuatu
yang tidak mereka ketahui
maka mereka berkata ”Pembohong”

#.

Di dunia ini
memang ada sesuatu yang tidak bisa dinalar
dan alangkah bodohnya mereka
yang menganggap akal adalah kebenaran sejati

#.

Orang yang mampu memahami kehidupan
diapun akan mengetahui rahasia kematian
#.

Mungkin ….!apa yang tak tampak dari dekat
Akan terlihat jelas dalam kejahuan
Bukankah keindahan gunung gemunung
hanya dapat kita lihat dari kejauhan

#.

Apa yang terlintas dalam benakmu
tulislah …….!
atau dia akan hilang bersama sang waktu

#.

Orang yang iri padaku
sebenarnya mengagumiku
sebab, dalam setiap perkataannya
dia menyebut kelebihanku

#.








Seperti kebisuan alam
Yang mnyiratkan kekaguman
Seperti bulan yang berhias
Bintang gemintang malam
Kecantikanmu
Adalah sebuah kebungkaman
Kecantikanmu
Adalah sebuah keindahan

Seperti tinggi langit
Yang tak terbatas
Seperti dalam bumi
Yang tak terukur
Kecantikanmu
Adalah sebuah pengetahuan
Kecantikanmu
Adalah sebuah pencarian

Seperti gelap malam
Yang menghalangi pandangan
Sepeti debur ombak yang hancurkan karang
Kecantikanmu
Adalah sebuah penalaran
Kecantikanmu
Adalah sebuah kekuatan

Seperti mata hari terbit
Di pagi hari
Seperti matahari terbenam
Di sore hari
Kecantikanmu
Adalah sebuah kehidupan
Kecantikanmu
Adalah sebuah kematian

#.

Dia yang bersuka cita
Ketika bersama
Dan dia yang merana
Ketika berpisah
Dialah yang mempunyai cinta

#.

Mataku telah memandangmu
Tapi aku tidak merasakannya
Hatiku yang berkata
”apakah yang berhgejolak ?”
Diriku membisu
Diam tak bergerak
Hatiku berguncang
Kencang tak terarah
Aku terpesona aku terlena
Kini perasaan aneh menghampiriku
Perasaan yang selalu datang
Kejendela hatiku, yang membisikkan
Kata-kata indah
Dan menggetarkan kalbu
Perasaan yang muncul
Saat aku memandangmu
Sat aku mengkhayalmu

#.

Hai manis …..
Sesungguhnya engkau telah membunuh
Harapan yang kau berikan
Membuat hatiku terlunta-lunta
Demi allah aku seudah faham
Tapi kelembutanmu
Membuat hati tertawan
Haruskan aku menghitung hari
Sementara yang dinanti tiada pasti
Dan kepastian yang bagaimana yang aku cari ….. ?
Sungguh inilah
Yang membuat aku tersiksa

#.

Cinta begitu aneh
Untuk difahami
Karena keluasannya yang takterbatas
Hanya secuil isyarat-isyaratnya
Yang mampu dimengerti
Oleh pecinta
#.

Aku yang ditawan waktu
Dan aku yang dihalangi pagar
Sudah tak sabar ingin bertemu
Tidaklah ada kekurangan
Yang berarti, yang membuat
Aku tidak bersatu
Tapi, kecintaanku pada ilmu
Telah mengalahkan cintaku
Pada para kekasih

#.

Walau jauh dia di sana
Kurasa kebih dekat dari
Sekedar pandangan
Sebab, dia telah terpatri dalam hati
Tapi, kerinduan seorang kekasih
Tak dapat aku batasi
Sehingga membuat aku hidup dan mati
Sementara dia yang di sana
Jauh dari pandangan mata
Betapa bisa
Aku mati dalam kerinduan ini

#.

Apa yang kau cinta dariku
Adalah menurut seleramu
Jika kau bosan
Hilang pula cintamu
Tapi, bila kau mencintaiku
Masukkan aku dalam hatimu
Hingga hati kita menjadi satu
Biar ketidakpuasan dalam cinta
Sirna dari diri kita

#.

Cinta telah menjadikan
Pecinta sebagai seorang penyair
Dan menjadikan yang dicinta
Sebagai syair

#.

Kecuali cinta itu sendiri
Semuanya tidak berarti
Hanya sekedar
Simbol pemanjaan diri

#.

Cinta itu rasa abstrak
Yang menari-nari di dalam hati
Yang setiap saat
Bisa lepas kendali
#.
Berikan dia cinta
Agar apinya tetap menyala
Dan bila tidak mampu
Setidaknya berikanlah dia harapan,
Lalu kepastian
Itu lebih baik
Dari pada padam selamanya

#.

Ikatlah aku
Dengan tali cintamu
Tawanlah aku
Dalam peluk rindumu
Biar jiwaku yang kaku mencair bersamamu

#.

Aku harapkan kesetiaanmu
Saat tiada penghalang bagimu
Hanya kepercayaan
Yang aku berikan
Tolong jangan acuhkan

#.

Bila cinta adalah kehidupan
Para kekasih
Bagaimana mungkin kekasih
Hidup tanpa cinta …. ?

#.


Cinta itu
Kesengsaraan yang membawa
Kehidupan dan kematian

#.

Permintaan dalam do’a
Dari mulut pecinta adalah
Kesejahteraan cinta dalam jiwa kakasih

#.

Aku percayakan hati
Tuk memilih
Pada dirimu yang terpilih
Maka, mintalah pada hatimu
Tuk pilih siapa yang kau pilih

#.

Memandang kekasih
Tak ubahnya memandang sinar
Dalam kegelapan
Kegelisahan dan keputusasan
Hilang dalam rangkulan kebahagiaan

#.

Saat memandangmu
Ada kebahagiaan dalam jiwaku
Tak tahu pesona apa yang meliputimu
Hanya sebuah keyakinan
Bahwa itu adalah
Kecantikan jiwamu

#.

Aku hanya mempunyai
Satu hati
Dan tak dapat terbagi-bagi
Cintaku hanya satu
Dan jangan kau ragu

#.

Bila tak pantas untuk mencinta
Baiklah kita mengaguminya
Tapi, bila hati berkata cinta
Maka, katakanlah yang sejujurnya
Sebab, cinta tidak
Menuntut sama

#.

Tiadalah kesempurnaan
Dalam cinta kecuali kegilaan

#.

Tiada yang tahu penderitaan
Pecinta yang merana
Kecuali sisa cinta yangmenemaninya

#.

Kiranya cobaan apakah
Yang dapat mengalahkan
Para kekasih … ?
Bila penderitaan adalah
Sahabat karibnya

#.

Kau berpaling dariku
Seolah tiada mengenaliku
Tapi, aku tahu
Dari kemarahanmu
Adalah bukti cintamu padaku

#.

Betapa bisa mulut ini terkunci
Ketika berhadapan dengan kekasih
Tapi kebisuan ini
Telah melebihi kata-kata

#.

Senyummu adalah kehidupan
Maka tebarkanlah ke semesta alam

#.

Bila sayap cintaku patah
Ku ingin kau
Membalutnya dengan cinta
Dan jiwamu yang perasa
Kuingin kau menyentuhnya
Hingga jiwaku yang kaku
Mencair bersama cintamu

#.

Pandanglah aku
Dengan menutup matamu
Dan dengarkan suara hatimu
Semoga lagu jiwaku
Bersemayam dalam benakmu

#.

Biarkan aku dalam kesendirianku
Kala kabut melanda jiwa
Dan tolong
Jangan acuhkan aku
Kala kabut sirna dari jiwa

#.

Dalam diri kita
Ada cinta yang nyta
Yang dengannya kita
Bisa menangis dan tertawa

#.

Aku mencintaimu
Dengan tanpa sebab,
Yang bila sebab itu hilang
Dapat memudarkan cintaku
Aku mencintaimu dengan hatiku
Dengan jiwa dan ragaku

#.

Bukan karena yang tampak
Oleh mata aku mencintaimu
Tapi, lebih dari sekedar aku mencintaimu

#.

Sekulum senyummu
Lebih berharga
Dari seribu hariku dan harimu

#.


Untuk melangkah lebih jauh
Rasanya tak pantas bagiku
Tapi biarlah engkau
Ku jadikan pujaan hati

#.

Kekagumanku terhadap dirimu
Bersumber dari ketulusan hati dan jiwa
Di mana keindahan yang nyata
Hanya melintas pada jiwa
Dan hati pecinta

#.

Fikiran dan hatiku
Berpendapat sama tentang dirimu
Antara jiwa dalam ragamu
Dan hati dalam sukmamu

#.

Kali pertama dalam kesadaranku
Aku mengigau
Bahwa kekayaan dalam dirimu
Adalah pesona jiwamu

#.
Jika saja kau buka jiwamu
Dan membiarkan jiwaku menyentuhnya
Pasti cintakan bertemu
dan saling berpadu

#.

Kau bukakan tabir penghalang
Diantara jiwa-jiwa
Menuntun dia menjadi pecinta
Mengisi hari-harinya dengan setia
Dan cinta yang kau getarkan
Menjadikannya seorang pemabuk
Yang setiap dari nafasnya
Berhembus kerinduan
Dan setiap pandangannya
Terlihat keindahan

#.

Hatimu telah aku jaga
Dengan cintaku
Dan aku minta,
jagalah pula dengan cintamu

#.

Walau cinta sering tumbuh
Dan tiada yang dapat memadamkannya
Tapi wajahmu
adalah cahaya yang memadamkan
Segala cahaya

#.


Ada hasrat untuk selalu bersama
kala kedekatan tiada
Dan tiada kata berpisah
Kala kedekatan tiba
Malah inilah yang membuat
Aku tidak menjauhinya

#.

Dengan cara bagaimana
Aku mendapatkanmu
Aku tidak tahu
Tapi bagaimana cara aku mencintaimu
Aku tahu
#.

Penolakan yang baik adalah
Jika kau menyanyikan lagu cinta
Bersama dia yang terluka

#.

Terlintas dalam hatiku
Untuk memilikimu,
Tapi engkau adalah bintang
Yang hanya mampu aku pandang
Dari kejauhan

#.

Seindahjiwamu
Sedamai hatimu
Itulah cintaku
Seperti kebisuan alam yang diam
Namun ……….
Mengandung arti yang dalam

#.

Setelah aku berbicara denganmu
Aku faham dengan sebenar-benarnya
Bahwa hubungan diantara kita
Adalah suatu hal yang istimewa
#.

Aku membayangkan
Suatu hari diriku dan dirimu
Bersama-sama disuatu taman
Yang indah, yangn di sana terdiri
Rumah mungil yang penuh dengan bunga-bungan
Dan kita duduk berdampingan
Melihat anak-anak kita bermain

#.

Ada kerinduan di dalam dada
Pada kekasih tercinta
Saat jiwa merasa sendiri
Dan tidak berjumpa

#.

Ketika engkau berjalan
Diantara para wanita
Pandangan hanya tertuju pada langkahmu
Seakan-akan dirimu menutupi mereka
Dengan langkahmu

#.

Aku tuturkan
Yang seharusnya aku katakan
Tentang keindahan dalam dirimu
Agar engkau terjaga
Dalam kesadaranmu
Dan mampu menangkap rahasian jiwamu

#.

Aku biarkan jiwaku bernyanyi
Mengikuti lagu jiwa
Bersama irama-irama indahmu
Menuturkan sebuah kisah
Tentang cinta dan kerinduan
Lalu aku sampaikan padamu
Suapya menjadi sesuatu

#.

Tahukah dirimu
Dalam kesendirianku …. ?
Ketika diriku berada
Diantara ruang-ruang kegelapan
Ku tebangkan sayap khayalku
Untuk mencapai dirimu
Dan sungguh engkau adalah cahaya …. !

#.

Kiranya engkau tahu kecantikanmu,
Engkau ibarat pelangi disenja hari
Yang hadir setelah
Langit membasahi bumi

#.

Tiga tahun dari umurku
Telah aku habiskan untuk
Mencintai dan merindukanmu
Tiada keraguan dalam hati
Untuk tetap mengharapmu
bahkan keyaqinan akan cintamu
Akan selalu membawaku
Dalam ingatanmu

#.

Aku tidak bisa
Menyembunyikan rasa cintaku padamu
Seperti halnya bintang gemintang
Yang tak sabar menunggu malam
Untuk menghias bersama bula

#.
Dalam pandanganku
Engkau adalah karya seni yang indah
Yang menyiratkan sejuta rahasia

#.

Kuyakinkan dirimu
Bahwa cinta yang tumbuh dalam hatiku
Bukan sekedar rasa biasa, yang dapat
Hilang saat aku memejamkan mata
Cintaku adalah impian ‘yang tak mungkin lekang dari ingatan

#.

Ada sesuatu dalam dirimu
Yang menarik untuk dihayati
Yakni kecantikan jiwamu

#.

Ada kebahagiaan
Dalam hari-hariku
Ketika aku berhadapan dengan dirimu
Dan ketika aku berkhayal
Tentang indahmu

#.

Diantara yang terindah
Engkaulah yang paling bercahaya
Seakan-akan dalam dirimu
Segala keindahan bersatu

#.

Berdirilah di depan cermin
Dan katakanlah pada dirimu
Aku adalah keindahan
Di antara keindahan-keindahan
Yang dicipta oleh keindahan
Yang dicipta oleh keindahan
Untuk sebuah keindahan

#.

Cinta mampu memperlihatkan
Keindahan dirinya
Pada diri sang kekasih
Melalui bibir sang pecinta
Bila dua orang saling mencinta
Bukan hanya sang pecinta
Yang mampu melihat keindahannya
Tapi juga orang yang melihat keindahannya

#.

Kau berhak memilih untuk jiwamu
Siapa yang kau pilih
Dan mengasuhkan bagi jiwamu
Siapa yang kau acuh
Tapi biarkanlah jiwaku
Memilih dirimu

#.

Sedikit perhatianmu
Mungkin akan menjadi obat
Pada dia yang terluka
Di saat kematian mendekatinya

#.

Kau punya sesuatu dalam dirimu
Pada kedalaman jiwamu
Dan pesona wajahmu

#.

Hari ini ….
Ku urungkan niat untuk berjumpa
Pada kekasih tercinta
Tiada sesal yang ku rasa
Justru kebahagiaan yang ada
Kerinduaanku akan bertambah

#.

Aku ingat hari ini
Saat aku berbersama denganmu
Ada kesan yang mendalam
Yang muncul dari dalam dirimu

#.

Setelah apa yang kau kau katakan padaku
Aku menjadi lebih waras
Dan mulai percaya pada keyakinanku

#.

Engkau harus tahu
Bahwa seperti malam yang berhias
Bintang dan bulan
Itulah keindahanmu

Bahwa sepertimalam yang
Sunyi senyap
Itulah keheningan jiwamu

Dan bahwa seperti malam
Yang membelai mesra alam
Itulah kelembutan hatimu

Dalam dirimu ada rahasia
Siang hari dan kesejukan pagi hari

Dalam dirimu tersembunyi
Jawaban dan pertanyaan hari

Dalam dirimu tumbuh
Segala harapan dan impian

Engkau adalah kesunyian
Yang penuh dengan kedamaian

Engkau adalah kebungkaman
Yang penuh dengan kebahagiaan

Dan engkau adalah malam
Yang penuh dengan penalaran

#.

Hari ini ……..
Aku biarkan diriku dalam kesendirian
Kuharap kebersamaanmu tiada berkurang
Sebab, ……….
Kehangatanmu dapat aku rasakan
Dari kejahuan

#.

Apa yang membuat engkau menjauhiku
Apakah wajahku yang buruk
Ataukah perangai diriku
Sesungguhnya keduanya
Tidaklah lebih benar dari diriku

Ada apa dengan cinta …. ?
Aku menangis kala bersuka
Aku tertawa kala berduka
Ada apa dengan cinta ….. ?
Hari-hariku terasa hampaa
Hari-hariku begitu indah
Ada apa dengan cinta …. ?
Hatiku terluka
Hatiku berbunga
Ada apa dengan cinta …. ?
Malam-malamku begitu panjang
Malam-malamku terasa cepat
Ada apa dengan cinta …. ?
Jiwaku membeku
Jiwaku mencair
Ada apa dengan cinta ….. ?

#.

Aku percaya dengan kekuatan cinta
Dan aku percaya ….
Kalau keyakinanku atas cintamu
Akan membawamu dalam pelukanku

#.

Untuk kesendirianmu yang telah melukai
Hati, menyiksa hari-hari
Dan yang membuyarkan segala mimpi
Biarlah menjadi kenangan
Tanpa penyesalan diri
Yang pergi biarlah berlalu
Hilang bersama sang waktu
Dan engkau hanya sesekali mengingat
Dan selamanya melupakan

Untuk kebersamaanmu yang akan
Menghidur hati, mengisi hari-hari
Dan yang mebangkitkan segala mimpi
Biarlah menjadi tujuan dalam diri
Yang datang biarlah berjalan
Ada bersama harapan
Dan engkau hanya menjalankan
Dengan hati seriang awan
Sebab, hari ini, dan hari esok
Akan lebih baik dari hari kemarin

#.

Telah kubutakan mataku
Untuk tidak melihat
Kutulikan kupingku untuk tidak mendengar
Dan telah kubungkam mulutku
Untuk tidak berbicara
Agar cintaku padamu
Tidak berubah sedikitpun

#.

Ada perasaan istimewa dalam diriku
Terhadap dirimu
Hanya sebatas diriku dan dirimu
Kau adalah teman
Yang selalu menemani dalam setiap langkahku
Menhiburku kala hati gundah
Dan yagn memberi semangat
Untuk tidak berputus asa
Engkaulah yang paling mengerti aku
Dan memahami rahasia hatiku

#.

Temanku ……. !
Aku tidak akan meninggalkanmu
Biarlah kesendirian mengacuhkanmu
Dan kita tertawa
Memandang masa lalu
Sesungguhnya kebersamaan yang lain
Telah menanti dirimu
Maka, berbahagialah untuk hari ini
Dan yang akan datang
Sebab, aku akan0 slalu bersamamu

#.

Aku percaya pada cinta yang kurasa
Yang memberi jalan antara jiwa dan jiwa
Dengan kesadaran aku berkata
Begitu kuat cinta yang kumiliki
Dan begitu banyak rindu yang meliputi
Hingga keduanya
Menjelma menjadi sesuatu

#.

Bagaimana bisa aku mengeluah
Pada rinduku terhadap dirimu …. ?
Ketika engkau tiada
Berdekatan denganmu
Dan bagaimana aku menjelaskan
Kicauan burung di pagi hari
Pada dia yang tertidur
Bukankah cinta
Adalah kehidupan
Dan rindu adalah nafasnya …. ?
Sekarang …..!
Bagaimana aku bisa hidup
Tanpa merinduimu

#.

Diammu memberi arti
Pada setiap pertanyaan hati
Dan jawaban yang kunanti
Akan muncul di pagi hari
Setelah melewati malam yang sunyi

#.

Dalam jiwaku
Ada seribu bahasa yang tak mampu
Ku ungkap dengan kata-kata
Namun ….
bila hatimu dapat mendengar
Suara hatiku dikeheningan malam
Maka ……
Akan aku sampaikan kebisuan jiwaku
Pada angin yang berhembus

#.

Cinta adalah masalah hati
Dan apa yang dikatakan hati
Adalah kebenaran itu sendiri
Bila hatimu harus memilih dia
Untuk tentramkan jiwamu
Maka …
Jangan kecewakan hatimu
Sebab, hati adalah keutuhan jiwa

#.

Aku tidak bisa membaca
Kebisuan jiwamu
Dengan isyarat-isyarat langkahmu
Maka ….
Katakanlah yang sebenar-benarnya
Tentang apa yang kau rasa
Sehingga kebisuan jiwamu
Mampu aku terjemahkan
dalam bahasa jiwaku

0 komentar: